Pakai Alat Ini, Dengarkan Musik Spotify Tak Perlu Internet

Telset.id, Jakarta – Tren layanan streaming musik kian berkembang seiring kehadiran sejumlah layanan, semisal Spotify, Apple Music, dan sekarang YouTube Music. Namun, meski beragam fitur baru dihadirkan, pengguna kadang masih ribet harus mendengarkan layanan musik via ponsel.

Sekarang tak perlu khawatir mengenai hal itu. Sebab, produsen perangkat telah menghadirkan alat khusus nan portabel untuk mendengarkan musik di Spotify secara on-the-go. Alat tersebut menggantikan peran ponsel yang selama ini dipakai untuk mengakses Spotify.

Namanya Mighty Spotify Player.  Untuk memakainya, pengguna bisa memutar Spotify tak cuma tanpa ponsel, tetapi juga koneksi internet. Namanya Mighty Spotify Player pun bisa dimanfaatkan oleh pengguna untuk mengunduh serta memainkan lagu hingga 1.000 trek musik di Spotify.

Mighty Spotify Player dibanderol 79,99 dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp 1,12 juta selama periode promosi di The Next Web. Harga normalnya 85 dolar Amerika Serikat atau setara Rp 1,2 jutaan. Bagi yang berminat, Mighty Spotify Player bisa dibeli secara online.

Secara keseluruhan, Spotify sekarang memiliki 170 juta pengguna aktif bulanan dan 75 juta pelanggan berbayar. Jumlah pelanggan berbayar Spotify mengalami kenaikan ketimbang kuartal IV-2017. Pada periode itu, angka pelanggan berbayar Spotify tercatat 71 juta orang.

 

Sang kompetitor, Apple Music, baru-baru ini juga merilis jumlah pelanggaran berbayar. Angkanya telah melewati 40 juta orang, lebih sedikit 30 juta orang ketimbang pelanggan berbayar Spotify. Soal pemasukan, Spotify meraup angka sampai 1,14 miliar poundsterling.

Baca juga: Asyik, Spotify akan Punya Fitur ‘Musik Gratisan’

Spotify yakin jumlah pelanggan berbayar pada kuartal berikutnya akan melompat ke angka 79 juta hingga 83 juta orang. Dengan kata lain, jumlah pelanggan premium Spotify bakal bertambah hingga delapan juta orang.

Tahun ini, Spotify kian bermanuver dengan menghadirkan layanan terbaru bagi pelanggan. Spotify melakukan pembaruan sehingga pengguna bakal bisa mendengarkan lagu favorit secara gratisan. Pembaruan fitur Spotify akan menyasar pengguna aplikasi ponsel. [SN/HBS]

Sumber: The Next Web

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Related Articles

HARGA DAN SPESIFIKASI
REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI