Iklan Huawei P20 ‘Kerjai’ Samsung dan Apple

Telset.id, Jakarta – Menjalang peluncuran Huawei P20 dan P20 Pro, Huawei memanaskan suasana dengan meluncurkan iklan terbarunya yang menyindir Samsung dan Apple. Apa isi iklannya?

Huawei P20 dan P20 Pro akan segera diperkenalkan di sebuah acara yang dihelat di Paris, Perancis pada 27 Maret mendatang. Beberapa hari sebelum diperkenalkan, Huawei secara terang-terangan menantang dan seolah “mengerjai” dua merk kompetitornya yakni Samsung dan Apple.

Lewat sebuah iklan promosi di Inggris, Huawei menggunakan dua truk yang memperlihatkan Artificial Intelligent (AI) yang menjadi salah satu kekuatan utama dari Huawei P20 dan P20 Pro.

Dalam iklan tersebut, AI yang disematkan di tengah kata-kata “Be Patient” dan “Wait”. Yang menarik, dua truk iklan Huawei P20 itu diparkirkan tepat di depan toko Apple dan Samsung.

Baca juga: Hasil Jepretan Kamera Huawei P20

Selain memarkirkan truk promosi Huawei P20 dan P20 Pro tepat di depan toko dua kompetitornya itu, Huawei juga membuat graffitii berupa tulisan “The Renaissance is Coming”.

Dilansir dari PhoneArena, kata-kata ini mengungkapkan bahwa kedua smartphone tadi memiliki kemampuan di sektor kameranya yang bisa berikan efek potrait yang artistik.

Sama seperti truk promosi, graffitii tersebut juga ditempatkan tepat di bagian depan dan belakang toko Apple dan Samsung. Sehingga makin menguatkan jika Huawei P20 dan P20 Pro mungkin akan menjadi pesaing berat dan serius bagi dua jagoan Apple yakni iPhone X dan duo Samsung Galaxy S9 serta S9+.

Baca juga: Teaser Ini Tunjukkan Huawei P20 dengan Tiga Kamera

Huawei P20 sendiri nantinya akan mengusung kamera ganda di bagian belakang dengan resolusi 16MP aperture f/1.6 dan 16MP aperture f/2.6 dengan lensa Leica. Kedua kamera itu didukung dengan beberapa fitur seperti 2x lossless zoom, phase detection, laser autofocus dan dual LED flash.

Sementara Huawei P20 Pro memiliki tiga kamera sebagai kamera utamanya, masing-masing kamera sensor RGB beresolusi 12MP, kamera sensor B&W beresolusi 16MP, dan kamera lensa telephoto beresolusi 16MP. Satu dari tiga kamera yang dimiliki P20 Pro bakal memiliki aperture f/1.8. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI