Cara Menonaktifkan Bixby di Galaxy S9

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id – Saat ini banyak yang hanya ingin mengetahui bagaimana cara menonaktifkan Bixby di Galaxy S9 karena mereka tidak tahan dengan fakta bahwa perangkat baru mereka memiliki tombol fisik untuk fitur yang tidak digunakan.

Asisten virtual Samsung ini memang memiliki kelebihan, tetapi banyak pengguna tidak merasa perlu menggunakannya terutama jika sudah bergantung pada layanan Google Assisten.

Buat Anda yang ingin menonaktifkan Bixby di Galaxy S9 dan seri kompatibel lainnya seperti Galaxy S8 dan Galaxy Note 8 Telset.id memiliki caranya.

Berikut cara menonaktifkan Bixby di Galaxy S9 :

Nonaktifkan Tombol Bixby Fisik

Setelah banyak keluhan dari pemilik Galaxy S8, Samsung akhirnya memutuskan untuk membiarkan pengguna menonaktifkan tombol Bixby fisik tahun lalu. Prosesnya cukup sederhana. Tekan tombol fisik Bixby yang ada dibawah volume dan ketuk tombol pengaturan titik tiga di bagian atas. Sebuah toggle akan muncul. Lalu matikan dan anda siap untuk nyaman dan tidak salah lagi ketika menekan tombol volume bawah.

Nonaktifkan Bixby Voice

Seperti yang Anda ketahui, menggunakan Bixby tidak cuma diakses melalui tombol akan tetapi bisa juga dengan Bixby Voice. Untuk melakukan itu, geser ke sebelah kiri layar rumah Anda untuk meluncurkan Bixby. Ketuk tombol pengaturan tiga titik di bagian atas dan buka menu pengaturan dan pilih “Bixby Voice”. Begitu Anda mematikannya, Bixby tidak akan muncul meski pun Anda mengucapkan “Hai, Bixby”.

Nonaktifkan Bixby Home

Anda juga ingin menyingkirkan Bixby Home, fitur ini bisa diakses ketika Anda mengeser layar ke sisi kanan. Di sini, Anda akan menemukan tombol untuk mengaktifkan dan menonaktifkan Bixby Home. (MS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI