Nokia 8 Sirocco Siap Gebrak MWC 2018

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – HMD Global sepertinya mulai membangkitkan kembali brand legendaris dari Nokia yang pernah berjaya dulu. Salah satu branding terkenal Nokia yang kembali akan diluncurkan adalah “Sirocco”.

Nama legendaris itu akan disandingkan dengan seri flagship mereka yakni Nokia 8. Nokia 8 Sirocco sendiri memiliki nomor model TA-1005.

Jika Anda mengikuti perkembangan rumor dari seri smartphone Nokia, nomor model tersebut sebelumnya telah dikaitkan dengan Nokia 9 yang kabarnya akan diluncurkan pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2018 mendatang.

[Baca Juga: Punya Bezel Tipis, Seperti Ini Wujud Nokia 9]

Namun seperti dikutip dari GSMArena, HMD kemungkinan akan memperkenalkan Nokia 8 Sirocco pada acara prestisius tersebut sebagai salah satu smartphone flagship andalannya.

Dilaporkan, Nokia 8 Sirocco akan mengandalkan spesifikasi yang tak jauh beda dengan Nokia 8 versi asli.

Smartphone ini masih akan menggunakan prosesor octa-core 2.5GHz Snapdragon 835, RAM 4GB/6GB, ROM 64GB/128GB, baterai berkapasitas 3,250 mAh serta kamera ganda beresolusi masing-masing 12MP dan 13MP.

[Baca Juga: Tes Benchmark Nokia 9 Pecundangi Galaxy S8]

Meski begitu, ada peningkatan yang dibawa model Sirocco yakni penyematan layar berjenis OLED buatan LG dengan ukuran dan resolusi yang sama, adanya kamera ganda di bagian depan, serta penambahan opsi memori internal.

Nama Sirocco sendiri sebelumnya pernah disandingkan dengan Nokia 8800. Berbeda dengan versi asli, Nokia 8800 Sirocco dikemas dengan body mewah karena dilapisi panel berbahan dasar metal dan dilapisi kaca safir.

Tak hanya itu, pengguna Nokia 8800 Sirocco pun bahkan mendapatkan case berbahan dasar kulit yang terlihat mewah dan premium. (FHP/HBS )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI