Unik! Beli Paket Ayam di KFC Bisa Pakai Bitcoin

Telset.id, Jakarta – Mata uang Cryptocurrency Bitcoin kini tengah populer di kalangan pecinta teknologi di seluruh dunia karena nilai tukarnya yang terus merangkak naik. Uniknya, meski belum diakui sebagai alat pembayaran yang sah, namun Bitcoin ternyata bisa digunakan sebagai alat pembayaran di resto KFC.

Mengutip dari laman Ubergizmo, restoran siap saji KFC di Kanada ini menyediakan promosi potongan harga untuk sebuah paket ‘bucket’, yang berisi berbagai macam potongan ayam.

Untuk harganya sendiri, pihak KFC Kanada mematok harga 0,0011204 Bitcoin atau setara USD 20 (sekitar Rp 267 ribu). Harga ini tentunya sangat menarik bagi para pemilik Bitcoin di Kanada.

[Baca juga: Kodak Ciptakan Cryptocurrency Pesaing Bitcoin]

“Meskipun tidak biasa dan unik, ini adalah cara yang sah untuk membeli KFC, “tegas juru bicara KFC.

Akan tetapi, para pengguna Bitcoin yang bertransaksi menggunakan metode pembayaran BitPay sebenarnya akan membayar sebesar USD 40 (sekitar Rp 534 ribu). Hal ini dikarenakan mereka akan dibebankan biaya transaksi sebesar USD 20 (Rp 267 ribu) per transaksi.

[Baca juga: Software Bajakan Bisa Dimanfaatkan Hacker Menambang Bitcoin]

Yang mengherankan, meski para pemilik Bitcoin harus membayar lebih mahal, namun promosi ini sangat berhasil. Pihak KFC Kanada mengaku bahwa seluruh stok yang mereka persiapkan, ludes diborong para pemilik Bitcoin. [NC/HBS]

SourceUbergizmo

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI