Tips Sembunyikan Chat WhatsApp dari Si “Kepo”

Telset.id, Jakarta – Aplikasi WhatsApp kini menjadi aplikasi chatting paling banyak dipakai oleh pengguna smartphone di seluruh dunia. Jutaan pesan dikabarkan keluar masuk di aplikasi ini setiap harinya.

Berbagai pesan, mulai dari yang hanya sekedar iseng hingga percakapan penting berlalu lalang melewati jaringan internet. Memang, pesan yang masuk dan keluar dilindungi oleh perlindungan anti peretasan oleh pihak WhatsApp. Lantas, bagaimana cara melindungi percakapan rahasia ini dari ulah teman yang suka ‘kepo’?

[Baca juga: Kominfo: WhatsApp dkk Harus Taat Aturan di Indonesia]

Eitss, jangan khawatir dulu karena tim Telset.id punya solusinya! WhatsApp ternyata sudah memiliki fitur perlindungan untuk teman Anda suka kepo bernama Archive. Cara mengaktifkan fitur ini pun sangat mudah.

Pertama, buka aplikasi WhatsApp. Setelah terbuka, pilih percakapan mana yang akan disembunyikan. Setelah menentukan chat mana yang akan disembunyikan, tekan dengan lama chat tersebut sehingga ada tanda ceklis di chat tersebut.

Nah, setelah terpilih, di kanan atas layar akan terlihat menu baru. Di sana Anda akan menemukan pilihan Archive dengan ikon box dengan tanda panah ke bawah. Untuk menyembunyikan chat, klik ikon tersebut.

Lantas, bagaimana cara mencari chat yang telah disembunyikan? Gampang. Anda hanya harus menyikap layar hingga percakapan paling bawah. Di sini akan muncul pilihan Archived Chat. Klik pilihan tersebut.

Setelah itu akan muncul tampilan baru, dan semua chat yang disembunyikan akan muncul!

Lantas, bagaimana mengembalikan chat yang sudah kita sembunyikan tadi? Caranya pun sama mudahnya. Anda hanya harus memilih chat yang akan dikembalikan. Nah, alih-alih menekan ikon box dengan tanda panah ke bawah, kali ini Anda cukup menekan ikon box dengan tanda panah ke atas.

Bagaimana, mudah bukan? [NC]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI