Bukan Telegram, China Malah Blokir WhatsApp

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Jumat lalu (14/7), pemerintah Indonesia secara resmi memblokir layanan messaging, Telegram karena dinilai banyak memuat berbagai konten terorisme. Aksi pemblokiran aplikasi messaging sebenarnya bukan hal baru, karena beberapa negara juga pernah melakukannya.

Selain Indonesia, aplikasi Telegram juga pernah mendapat ancaman pemblokiran dari pemerintah Rusia. Tapi beda negara beda kebijakan. Ternyata kasus pemblokiran aplikasi messaging juga terjadi di China. Namun bukan Telegram yang terkena pemblokiran, melainkan WhatsApp.

[Baca juga: Kenapa Aplikasi Telegram Tidak Diblokir?]

Dilansir dari New York Times, para pengguna WhatsApp mengalami masalah untuk mengirim pesan termasuk foto dan juga video sejak Selasa lalu. Menurut kabar, gangguan itu karena pemerintah China sedang meningkatkan kontrol mereka melalui internet lewat “Great Firewall”.

Pemblokiran tersebut merupakan tahap lanjutan setelah pemerintah China secara resmi memaksa tiga situs utama China yakni Sina Weibo, iFeng dan ACFUN untuk menghentikan layanan streaming audio dan video karena memuat konten yang sensitif.

[Baca juga: Kominfo Siapkan SOP Kerjasama dengan Telegram]

Dengan diblokirnya aplikasi messenger milik Facebook itu, tentu secara tak langsung membantu aplikasi messaging khas China, WeChat untuk menguasai pasar dalam negeri. Serupa seperti kasus diblokirnya Google, yang akhirnya menaikkan pamor Baidu sebagai search engine terbesar di China.

Sementara nasib Telegram di Indonesia sendiri masih belum jelas. Karena meski baru versi web saja yang diblokir oleh pemerintah Indonesia, Telegram belum sepenuhnya “aman” di Tanah air.

Menurut Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika), Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan, jika pihak Telegram masih belum mematuhi aturan yang diminta Kominfo, maka kemungkinan adanya pemblokiran “tahap selanjutnya” bisa saja terjadi. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI