Hebat! Google Home Gagalkan Aksi Pembunuhan

REKOMENDASI
ARTIKEL TERKAIT

Telset.id, Jakarta – Anda tentu tahu Google Home, Amazon Echo, dan lainnya yang merupakan smart speaker yang mampu menjadi asisten pribadi di dalam rumah. Ya, perangkat canggih itu bisa menjalankan perintah, seperti mematikan atau menyalakan lampu, menyalakan TV, memberitahu info update, dll.

Kecanggihan smart speaker tersebut tak hanya sampai disitu saja karena selain mampu menuruti berbagai perintah, perangkat ini pun bisa menyelamatkan nyawa pemiliknya saat terjadi keributan di rumah, seperti yang dialami seorang pengguna asal Amerika Serikat.

Kejadian ini berawal ketika seorang pria bernama Eduardo Barros sedang duduk bersama dengan kekasih dan putrinya di sebuah rumah di Tijeras, New Mexico. Saat sedang mengobrol, tiba-tiba pasangan tersebut terlibat pertengkaran mulut yang berujung pada adu fisik.

Karena pertengkaran semakin memanas dan tanpa kendali, yang akhirnya membuat Barros mengeluarkan senjata apinya dan mengancam akan membunuh kekasihnya sendiri.

[Baca juga: Facial Recognition, Teknologi Baru Boarding Pass di Bandara]

Saat sedang mengancam kekasihnya dengan senjata api, Barros mengatakan “Apakah Anda memanggil sherrif?” Rupanya pertanyaan bernada ancaman itu dikenali sebagai kata perintah oleh Google Home. Smart speaker itu pun secara otomatis langsung menghubungi 911 untuk memanggil kepolisian setempat.

“Penggunaan yang tak terduga dari teknologi baru ini untuk menghubungi layanan darurat mungkin dapat membantu menyelamatkan nyawa. Teknologi menakjubkan ini telah membantu menyelamatkan seorang ibu dan anaknya dari situasi kekerasan,” ucap Manual Gonzales III, seorang Sherrif dari Bernalillo County seperti dikutip dari ABC News, Senin (10/07/2017).

[Baca juga: Hebat! ATM di Macau Bisa Cari Pelaku Pencucian Uang]

Akhirnya polisi pun tiba dan berhasil menyelamatkan wanita yang hampir saja ditembak dan putrinya dari tempat kejadian. Wanita itu sendiri mengalami beberapa luka dari pertengkaran fisik bersama kekasihnya, sedangkan putrinya sendiri sama sekali tidak mengalami luka.

Barros pun ditahan pihak kepolisian setempat beberapa jam sebelum tim SWAT datang ke tempat kejadian. Lelaki tersebut dijatuhi hukuman dengan tuduhan memiliki senjata api dan juga serangan terhadap orang lain. (FHP/HBS)

SourceABC News

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI