Telset.id, Jakarta – Teknologi autonomous car atau mobil yang bisa berjalan sendiri tanpa supir mungkin akan segera menjadi kenyataan dalam waktu yang dekat. Bagaimana tidak, berbagai perusahaan otomotif dan juga teknologi, berlomba-lomba untuk mengembangkan kendaraan pintar ini.
Sebenarnta tak cuma mobil pribadi saja, beberapa perusahaan pun sudah mengembangkan truk sampah, shuttle bus bahkan hingga kereta cepat yang juga serba otomatis. Dan teknologi autonomous ternyata juga dikembangkan oleh perusahaan yang bukan bergerak dibidang otomotif atau pabrikan mobil. Ya, bukan mobil, bukan bus, apalagi kereta, kendaraan tersebut adalah kentang.
[Baca juga: Keren! Kampus Ini Sudah Punya Autonomous Shuttle Bus]
Dilansir dari Daily Mail, seorang insinyur asal Polandia bernama Marek Baczynski berhasil membuat self-driving Potato pertama di dunia yang tentu saja bisa bergerak sendiri dengan menggunakan tenaga listrik yang dihasilkan oleh kentang itu sendiri.
Marek menjelaskan pada channel YouTube-nya jika listrik tersebut dihasilkan oleh energi dari kentang yang diambil oleh energy harvester dan kemudian disimpan dalam kapasitor, sehingga membuat kentang itu bisa bergerak dengan sendirinya.
[Baca juga: Setelah Autonomous Car, Kini Muncul Kereta Driveless]
“Energy harvester akan mengumpulkan energi elektrokimia dan dengan perlahan menyimpannya di kapasitor. Setelah voltase tertentu telah tercapai, kita mendapatkan kentang self-driving pertama di dunia,” jelas Marek.
Kentang pintar ini menurut Marek mampu berjalan sekitar 7,5 meter dengan waktu pengisian kurang lebih 15 menit. Namun demi membuatnya semakin leluasa dalam bergerak, Marek memberikan penggerak tambahan dengan control board yang telah dimasukan beberapa script di dalamnya. Ada-ada saja ya teknologi sekarang ini. (FHP/HBS)