4 Game yang Dilarang Dimainkan di Rental PS dan Warnet

Telset.id – Anda yang dulu pernah bermain game di rental PlayStation (PS) atau warnet, tentu mengalami banyak momen. Entah itu momen lucu, momen menyedihkan, dan lainnya. Salah satu momen yang mungkin Anda ingat adalah larangan memainkan beberapa game tertentu entah itu di rental PS atau warnet.

Ya, larangan tersebut karena game itu bisa merusak salah komponen utama dari PlayStation atau PC yakni joystick dan juga keyboard. Nah untuk mengembalikan momen tersebut, Tim Telset.id akan memberikan deretan game yang dilarang dimainkan di Rental PS dan warnet berikut ini. So, ikuti terus ya!

Tekken 3

Rata-rata anak-anak yang dulu pernah bermain game di rental PS tentu pernah memainkan game Tekken 3 di PlayStation 1. Banyak sekali karakter yang bisa dimainkan pada game ini yang mungkin masih melekat di ingatan Anda. Sebut saja seperti Jin Kazama, Eddy, Yoshimitsu, Law, Paul, Hwoarang, Ogre, dan lainnya. Tiap karakter tersebut pun memiliki jurus-jurus tertentu yang bisa dimanfaatkan untuk mengalahkan pemain lainnya.

Tapi sayang, berkat jurus tersebut, Tekken 3 seolah menjadi momok bagi pemilik rental PS saat itu. Bagaimana tidak? Misalnya saat menggunakan karakter Eddy, jurus ampuh karakter tersebut adalah tarian breakdance yang sulit untuk dihentikan. Dengan menekan tombol O dan X secara bergantian (tentunya dengan cepat), Eddy mampu menari breakdance untuk melawan jagoan dari pemain lain.

Bisa dibayangkan kan bagaimana nasib joystick, jika ada pemain yang mengetahui jurus-jurus andalan tiap karakter dan menggunakannya untuk melawan pemain lainnya?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI