10% Penduduk Bumi Gunakan Instagram

Telset.id, Jakarta – Media sosial apa yang paling Anda gunakan setiap hari? Pasti Instagram menjadi salah satunya bukan. Ya, media sosial berbagi foto dan video milik Facebook tersebut nyatanya memang terus bertumbuh sejak pertama kali muncul tahun 2010 silam.

Setelah akhir tahun lalu sempat mengumumkan berhasil mencapai 600 juta pengguna aktif, tepat di bulan ini, media sosial tersebut mengumumkan menambah 100 juta pengguna aktif hanya dalam kurun waktu 4 bulan saja.

[Baca juga: Ini Dia Pemimpin Dunia dengan Pengikut Instagram Terbanyak]

“100 juta pengguna yang bergabung terakhir ini adlaah yang lebih cepat dari sebelumnya,” klaim Instagram dalam situs resminya.

Berarti kini Instagram memiliki total pengguna aktif sebanyak 700 juta pengguna atau hampir 10% dari penduduk bumi yang mencapai total 7,347 miliar penduduk (berdasarkan data Google tahun 2015).

[Baca juga: Google akan Perkenalkan Media Sosial Pesaing Instagram?]

Tentu pencapaian Instagram boleh dibilang membanggakan, namun jika dibandingkan dengan Facebook, perolehan itu seolah tidak ada apa-apanya, karena seperti dilansir Tim Telset.id dari The Verge, media sosial milik Mark Zuckerberg ini sudah meraih 1,8 miliar penggua.

Perolehan pengguna Instagram pun masih kalah dengan perolehan dari media lain di grup Facebook yakni WhatsApp dan Messenger, karena masing-masing aplikasi chatting tersebut sudah mencapai 1,2 miliar pengguna. (FHP/HBS)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

ARTIKEL TERKAIT

REKOMENDASI
ARTIKEL TEKINI
HARGA DAN SPESIFIKASI