Telset.id, Jakarta – Hingga saat ini rumor soal akan hadirnya seri terbaru dari iPhone yang juga merupakan produk khusus perayaan 10 tahun eksistensi smartphone tersebut di dunia masih hangat untuk diperbincangkan. Terakhir ada kabar mengenai tiga produk iPhone yang disinyalir sebagai iphone 7s, iPhone 7s Plus dan iPhone dengan kode “Ferrari”.
Khusus untuk iPhone “Ferrari”, jika melihat berbagai rumor yang ada, boleh dibilang iPhone dengan nama kode tersebut diduga kuat merupakan iPhone 8 yang merupakan produk Apple dengan desain serta fitur yang terbaru. Memang banyak yang berharap Apple akan menyematkan berbagai teknologi baru pada iPhone 8 ini sebagai “penghormatan” 10 tahun iPhone eksis di pasar smartphone.
Namun hingga kini sejujurnya masih belum ada gambaran yang jelas mengenai seperti apa iPhone 8 nantinya. Untungnya salah satu channel YouTube, ConceptsiPhone memiliki sedikit gambaran mengenai salah satu bagian yang kemungkinan akan disematkan pada iPhone 8 yakni iOS 11.
[Baca juga: Seperti Inikah Wujud iPhone 8 Nanti?]
Pada video yang diunggah 7 Januari kemarin tersebut memperlihatkan antarmuka serta berbagai fitur dari iOS 11 yang tampak keren serta terlihat berteknologi tinggi. Misalnya saja seperti seperti animasi startup ketika iPhone menyala, letak ikon aplikasi yang justru melingkar dengan bagian tengahnya menjadi tempat untuk widget atau Siri, serta berbagai fitur lainnya.
Namun yang menarik pada gambaran fitur iOS 11 adalah adanya fitur wireless charging yang bukannya memungkinkan iPhone mengisi daya pada alat charger, melainkan memungkinkan iPhone untuk mengisi daya dari baterai iPhone lainnya yang terpasang versi OS yang sama. Jika benar fitur wireless charging seperti dalam gambaran ini dihadirkan, kami yakin iPhone akan menjadi smartphone yang keren dan mampu menarik banyak minat masyarakat dunia.
[Baca juga: Ini Alasan Kenapa Iklan iPhone Selalu Tampilkan “9:41 AM”]
Tapi yang pasti perlu diingat, jika video di bawah ini merupakan gambaran dari iOS 11 saja alias konsep yang beberapa diantaranya kemungkinan akan hadir pada iPhone 8.
Komentar ditutup.